Baca Juga
|
Saat pembukaan basic training LK I HMI MPO Cabang Bima Komisariat Hijau Hitam di Kantor Nasarnas Kabupaten Bima Kalaki, Desa Panda. |
BIMA, MIMBARNTB.COM - Setelah beberapa pekan lalu Komisariat Stikes Yahya Bima berhasil menggelar basic training, kali ini giliran Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Majelis Penyelamat Organisasi (MPO) Komisariat Hijau Hitam kembali menggelar Basic Training, Kamis (14/10/2021) sore.
Pembukaan basic training kali ini dilakukan di kantor Basarnas Kabupaten Bima yang bertempat di Kalaki, Desa Panda, Kecamatan Palibelo. Basic training ini akan berlangsung selama 3 hari terhitung sejak digelarnya basic training atau LK I tersebut.
Ketua Cabang Bima, Sekum dan pengurus cabang serta pengurus komisariat Hijau Hitam turut hadir dalam acara sakral di HMI MPO itu.
Ketua HMI MPO Cabang Bima, Rian Risty Fauzi berpesan sekaligus berharap agar peserta mengikuti seluruh rangkaian kegiatan tanpa ada yang terlewati sehingga basic training tercapai sesuai dengan tema yakni "Membentuk kader integritas, militansi yang mengakselerasi HMI lebih progresif".
"Harapan, kaderisasi ini dapat menjadi sebagai fasilitas untuk mengantarkan para kader untuk mengerti peran dan tanggung jawabnya sebagai seorang mahasiswa," demikian pesan dan harapan Rian Risty Fauzi kepada peserta berjumlah 15 orang.
"Juga dapat mengikuti segala prosedur dengan benar dan ikhlas, maka semua tidak akan ada yang sia-sia untuk kaderisasi menjadi mahasiswa yang sesungguhnya," sambungnya.
*RED*