Baca Juga
|
Camat Wawo Syarifuddin Bahsyar. Foto sumber Google. |
BIMA, MIMBARNTB.COM -- Menanggapi keluhan warga terkait sampah yang berserakan di Jalan Lintas Desa Ria Mau, Camat Wawo Syarifuddin Bahsyar mengaku telah berkoordinasi dengan pihak terkait.
Dikatakannya, dalam waktu dekat sampah-sampah tersebut akan dibersihkan serta akan diangkut satu kali dalam sepekan.
"Kami sudah berkoordinasi dengan pihak UPT persampahan Sape, insya Allah akan melakukan pengangkutan 1 kali seminggu sampah di jalan lintas Maria Riamau, tinggal bagaimana tekhnisnya desa berkontribusi untuk hal ini," kata Camat Wawo Syarifuddin Bahsyar melalui via WhatsApp, Sabtu malam (10/7/2021).
"Kemarin sudah pernah dibersihkan diangkut satu kali oleh anggota UPT persampahan Sape," lanjutnya.
Lebih lanjutnya, tahun ini kalau tidak ada halangan pihaknya akan membangun Tempat Pembuangan Akhir Sampah (TPAS) dengan luas 1 hektar dikawasan hutan tutupan negara yang terletak di Desa Raba, Kecamatan Wawo agar masyarakat tidak lagi membuang sampah sembarangan.
"Untuk TPAS sudah kami minta lokasi di ujung timur Desa Raba yang kebetulan masuk watasan hutan tutupan negara. Pihak KPH sudah memberikan lahan sekitar lebih kurang 1 ha dan insya Allah kami tetap berusaha untuk merealisasikan tahun ini kalau tidak ada halangan," katanya.
Syarifuddin Bahsyar yakin ketika ada TPAS masyarakat tidak akan lagi membuat sampah sembarangan. Dia pun mengimbau warga tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan masing-masing.
"Insya Allah kami tetap menghimbau cuman begitulah masyarakat tapi ketika TPAS ada masyarakat sadar akan pentingnya kebersihan dan membuang sampah pada tempat yang ditentukan," demikian himbauannya.
(***)