Baca Juga
|
Kondisi kantor Bupati Bima, kantor BPBD dan kantor dinas lainnya tergenang banjir. |
Bima.-Hampir semua kantor dinas di Godo terdampak oleh luapan banjir dari sungai Penapali, termasuk halaman kantor Bupati Bima ikut terendam setinggi 20 cm, Senin (20/1/2025).
"Iya benar hampir semua kantor OPD yang berada di Kompleks kantor bupati di Godo terdampak genangan air setinggi 20 cm di halaman kantor, itu terjadi kemarin dan hari ini sudah surut," kata Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kabupaten Bima, Suryadin pada mimbar ntb, Selasa (21/1).
Meskipun halaman kantor tergenang air, Suryadin mengatakan pelayanan publik tetap berjalan seperti biasa.
"Genangan air hanya di halaman, tidak masuk di ruang kerja dan tidak mengganggu aktivitas pelayanan," jelasnya.
Suryadin mengatakan, setelah debit airnya sudah berkurang ASN dan petugas telah membersihkan material lumpur di kantor mereka masing-masing.
"Tadi pagi sudah surut dan dibersihkan endapan lumpurnya," katanya.
Kata Suryadin, pembersihan lumpur dilakukan mengingat curah hujan sudah berkurang dan debit air sungai yang berada di sebelah timur kantor sudah menurun sehingga genangan juga sudah berkurang.
(***).